BBM Naik Menjadi 15 Ribu perliter? Begini Penjelasan Pertamina
YOGYAKARTA (kabarkota.com) – Belum reda sorotan soal merosotnya nilai tukar rupiah terhadap mata uang dolar Amerika Serikat, sudah disusul rumor baru soal rencana kenaikan Harga Bahan Bakar Minyak (BBM) nanti malam.
Dari pesan berantai yang beredar di Whatsapp Group dan diterima kabarkota.com, Jumat (7/9/2018), semua jenis BBM akan mengalami kenaikan harga. Berikut info yang beredar selengkapnya:
*Sekilas info*
Mala ini jam 24:00 BBM naik :
Premium. Rp 9.500
Pertalite. Rp 11.000
Pertamax. Rp 14.000
Bio Solar. Rp 8.250
Dexlite. Rp 13.000
*mohon di sebar luaskan kepada temen atau family atau sahabat yang belum mengetahui……
Hampir bisa dipastikan, kabar tersebut mengundang tanda tanya publik, “Apa benar harga BBM akan naik nanti malam?”
Pertamina Menjawab
Menanggapi info tersebut, Unit Manager Communication & CSR MOR IV Pertamina, Andar Titi Lestari secara tegas mengatakan bahwa kabar tersebut hoax atau tak benar.
Pertanyaan Andar itu diperkuat dengan siaran pers dari PT Pertamina (Persero) yang menyatakan bahwa Harga BBN Pertamina tidak naik.
“Harga BBM Pertamina masih tetap dan belum ada rencana penyesuaian harga,” tegas Vice President Corporate Communication Pertamina, Adiatma Sardjito, di Jakarta, 5 September 2018.
Sebagai salah satu badan usaha hilir migas, lanjit Adiatma, Pertamina akan terus memantau kondisi nilai tukar rupiah agar Pertamina tetap mampu menjaga penyediaan dan melayani kebutuhan BBM di masyarakat. Selaku Badan Usaha, Pertamina juga akan melaporkan setiap perubahan harga BBM kepada Pemerintah cq Menteri ESDM, sesuai dengan Peraturan Menteri ESDM Nomor 34 tahun 2018 tentang perhitungan harga jual eceran BBM.
“Pertamina patuh pada aturan Pemerintah bahwa setiap penyesuaian harga harus dilaporkan dahulu,” jelas Adiatma. (sutriyati)
Sumber : kabarkota.com/isu harga bbm naik
Comments
Post a Comment